Mengelola keuangan memang bukan hal yang mudah. Walaupun sudah membuat perencanaan yang matang setiap bulannya, seringkali kebutuhan-kebutuhan mendesak, membuat perencanaan keuangan yang kita buat menjadi berantakan dan tidak terkendali.
Agar terhindar dari situasi tersebut, kamu membutuhkan strategi jitu untuk mengelola keuangan. Berikut tips ampuh agar tabunganmu terus bertumbuh:
1. Mencatat Pendapatan dan Pengeluaran
Agar tabungan semakin bertambah, kita harus terbiasa mencatat pendapatan dan pengeluaran setiap bulan secara rutin. Buatlah pos-pos pengeluaran, daftar pengeluaran dan target tabungan yang akan kita alokasikan setiap bulannya. Dengan begitu, kita bisa melihat pos yang melebihi target dan bisa menjadi alarm kita dalam mengeluarkan uang. Hal ini akan mempermudah pengelolaan keuangan kita.
2. Perhatikan Pengeluaran Kecil
Seringkali kita lalai dengan pengeluaran kecil, seperti kopi pagi, camilan, atau jajan di pinggir jalan. Padahal, jika dihitung dalam sebulan, jumlahnya bisa fantastis! Jadi lebih berhati-hatilah dalam melakukan pengeluaran terutama untuk hal kecil yang tanpa kita sadari berdampak cukup besar terhadap pengeluaran setiap bulan.
3. Belanja Sesuai Kebutuhan, Bukan Gaya Hidup
Hindari membeli barang hanya demi gengsi atau mengikuti tren. Prioritaskan membeli barang yang benar-benar kamu butuhkan. Ingat, tren selalu datang dan pergi, tapi kebutuhanmu selalu ada.
4. Buatlah Daftar prioritas Pengeluaran
Buatlah daftar prioritas kebutuhan mulai dari hal yang sangat penting hingga yang bersifat kurang penting. Mulailah dari yang sangat mendesak hingga yang masih bisa ditunda untuk dipenuhi. Dengan membuat skala prioritas kita bisa lebih mudah dalam mengatur pengeluaran.
5. Buatlah Target Masa Depan
Buatlah target keuanganmu di masa depan, seperti membeli rumah atau kendaraan pribadi. Dengan target yang jelas, kamu akan termotivasi untuk menabung dan menyusun strategi yang tepat, sehingga bisa mencapai target yang di inginkan.
6. Disiplin dalam Menabung
Disiplin merupakan kunci keberhasilan dalam menabung. Usahakan menabung bukan sisa-sisa uang di akhir bulan. Sisihkan dana khusus untuk tabungan di awal bulan. Jika perlu, gunakan rekening terpisah agar tidak tergoda untuk menggunakannya.
7. Jangan Takut untuk Berinvestasi
Berinvestasi memang memiliki risiko, namun juga menawarkan potensi keuntungan yang menjanjikan. Pelajari dan praktikkan strategi investasi yang sesuai dengan profil keuanganmu.
Mengelola keuangan dengan bijak membutuhkan komitmen dan disiplin. Ingat, kuncinya adalah mulai dari hal kecil dan konsisten dalam pelaksanaannya. Selamat mencoba dan rasakan manfaatnya!
Sumber : mediakeuangan.kemenkeu.go.id
<< Kembali